lewat ke teks utama

Pengesetan Ketika Membuka Buku Alamat untuk Pertama Kali (Windows XP)

Pada Windows XP, ketika Anda membuka buku alamat untuk pertama kalinya, kotak dialog Pengesetan Buku Alamat Windows(Setup Windows Address Book) akan ditampilkan dan Anda dapat mengeset Buku Alamat Windows yang ingin Anda gunakan.

gambar: Kotak dialog Pengesetan Buku Alamat Windows

Untuk Membuat Buku Alamat Windows (Berkas WAB) Baru secara Eksklusif untuk Memfaks:

Pilih Buat berkas Buku Alamat Windows baru untuk memfaks.(Create a new Windows Address Book file for faxing.), kemudian klik OK.

Untuk Menggunakan Buku Alamat Windows yang Ada:

Klik Pilih berkas Buku Alamat Windows yang ada.(Select existing Windows Address Book file.), pilih berkas buku alamat dari daftar, kemudian klik OK.

Menggunakan Buku Alamat Windows yang ada memungkinkan Anda untuk membaginya dengan aplikasi lain yang menggunakan Buku Alamat Windows.

Opsi ini tidak dapat dipilih jika tidak ada berkas Buku Alamat Windows yang dibuat.

Catatan

  • Anda juga dapat mengubah setelan dengan mengklik Profil Buku Alamat...(Address Book Profile...) dalam kotak dialog setelan cetak pengandar faks agar dapat menggunakan Buku Alamat Windows lainnya.
  • Anda dapat mengimpor masukan dari satu berkas Buku Alamat Windows ke lainnya, dengan mengombinasikan kedua set dari masukan Buku Alamat Windows. Untuk mengimpor kontak penerima faks dalam berkas Buku Alamat ke berkas Buku Alamat yang ada, ikuti langkah di bawah ini.

    1. Dari menu Mulai(Start), pilih Cari(Search).
    2. Klik Semua Berkas dan Map(All files and folders).
    3. Dalam kotak nama berkas, masukkan ".wab".
    4. Pilih kotak centang Cari berkas dan map tersembunyi(Search hidden files and folders) dalam Opsi tingkat lanjut(More advanced options), kemudian klik Cari(Search).
    5. Dari berkas Buku Alamat Windows yang ditemukan, klik dua kali berkas Buku Alamat Windows yang ada.

      Buku Alamat Windows yang ada akan terbuka.

    6. Dari menu Berkas(File), di impor(import), pilih Buku Alamat (WAB)...(Address Book (WAB)...).
    7. Pilih Buku Alamat Windows yang berisi kontak penerima faks, kemudian klik Buka(Open).
    8. Ketika pesan selesai muncul, klik OK.