Lewati ke teks utama

Navigator Setelan Keamanan

Agar dapat menggunakan pencetak/pencetak multifungsi Canon dengan aman, kami menganjurkan agar Anda menerapkan setelan keamanan yang sesuai dengan lingkungan Anda.

Pilih tipe lingkungan yang sesuai dengan lingkungan Anda.

Memilih tipe lingkungan akan menyediakan setelan keamanan yang dianjurkan untuk Anda serta prosedur untuk mengonfigurasi setelan tersebut.

Jika Anda tidak yakin tentang tipe lingkungan yang Anda gunakan

Anda dapat mengidentifikasi tipe lingkungan cukup dengan menjawab maksimal empat pertanyaan.

Jawab Pertanyaan

REFERENSI

  • Anda dapat memeriksa efek dan dampak dari setelan keamanan terlebih dahulu.
  • Jika Anda membutuhkan pengelolaan keamanan yang lebih fleksibel ketimbang setelan keamanan generik ini, gunakan fungsi kebijakan keamanan yang lebih canggih. Untuk informasi tentang fungsi kebijakan keamanan, lihat petunjuk mesin Anda.

    *Fungsi kebijakan keamanan tidak dapat digunakan bersamaan dengan Navigator Setelan Keamanan.

  • Enam tipe lingkungan yang tersedia sesuai dengan lingkungan yang didefinisikan dalam NIST SP 800-70.
    • 1. Koneksi Intranet dan Internet: Lingkungan Terkelola
    • 3. Koneksi Internet Terlarang: Lingkungan Legasi
    • 6. Lingkungan Info Sangat Rahasia: Lingkungan dengan Fungsi Pembatasan Keamanan Khusus
    • Lainnya: Lingkungan Mandiri (kantor kecil/home office)

PENTING

  • Panduan ini tidak menjamin keamanan mesin sepenuhnya.
  • Gunakan versi Navigator Setelan Keamanan yang mendukung model mesin Anda.

    Anda dapat menemukan Navigator Setelan Keamanan pada halaman petunjuk mesin Anda di situs portal petunjuk.

    Setelan keamanan dan langkah-langkah konfigurasinya yang dijelaskan dalam Navigator Setelan Keamanan berbeda tergantung pada model mesin Anda. Perhatikan juga bahwa Navigator Setelan Keamanan tidak mendukung beberapa model.