lewat ke teks utama

Format Data

Anda dapat memilih format data ketika menyimpan gambar yang dipindai. Anda harus menentukan format data yang paling cocok sesuai dengan bagaimana Anda akan menggunakan gambar pada aplikasi tertentu.

Format data yang tersedia bervariasi menurut aplikasi dan sistem operasi (Windows atau Mac OS).

Lihat di bawah ini untuk karakteristik setiap format data gambar.

PNG (Ekstensi Berkas Standar: .png)

Format data yang sering digunakan pada situs web.

PNG cocok untuk mengedit gambar yang disimpan.

JPEG (Ekstensi Berkas Standar: .jpg)

Format data yang sering digunakan pada situs web dan untuk gambar kamera digital.

JPEG mempunyai nilai kompresi tinggi. Gambar JPEG sedikit terdegradasi setiap kali disimpan, dan tidak dapat kembali ke kondisi aslinya.

JPEG tidak tersedia untuk gambar hitam putih.

TIFF (Ekstensi Berkas Standar: .tif)

Format data yang kompatibilitasnya relatif tinggi di antara berbagai komputer dan aplikasi.

TIFF cocok untuk mengedit gambar yang disimpan.

Catatan

  • Beberapa berkas TIFF tidak kompatibel.
  • IJ Scan Utility mendukung format berkas TIFF berikut ini.

    • Tidak terkompresi, biner hitam putih
    • Tidak terkompresi, RGB (8 bit per saluran)
    • Tak terkompres, RGB (16 bit per saluran)
    • Tidak terkompresi, Skala abu-abu

PDF (Ekstensi Berkas Standar: .pdf)

Format data untuk dokumen elektronik, yang dikembangkan oleh Adobe Systems Incorporated.

Dapat digunakan pada berbagai komputer dan sistem operasi, dan huruf juga dapat ditambahkan; oleh karena itu, orang di lingkungan berbeda dapat bertukar berkas tanpa mengetahui perbedaannya.