lewat ke teks utama

Keterbatasan mengenai Berbagi-pakai Pencetak

Jika Anda menggunakan pengandar pencetak XPS, ganti "Pratinjau Canon IJ" dengan "Pratinjau Canon IJ XPS" ketika membaca informasi ini.

Ini adalah keterbatasan yang berlaku ketika Anda menggunakan pencetak dalam lingkungan jaringan. Periksa keterbatasan untuk lingkungan yang Anda gunakan.

Ketika Anda Berbagi-pakai Pencetak dalam Jaringan

  • Pesan penyelesaian pencetakan mungkin ditampilkan. Untuk mendisfungsikan pesan yang ditampilkan, ikuti prosedur di bawah ini.
    • Jika Anda menggunakan Windows 8:

      Dalam jendela Perangkat dan Printer(Devices and Printers) klien, pilih pencetak dari Printer, dan klik Properti Server Cetak(Print server properties) pada bilah perintah.
      Jangan tandai Perlihatkan notifikasi informasi untuk pencetak jaringan(Show informational notifications for network printers) pada tab Tingkat Lanjut(Advanced), dan kemudian nyalakan ulang komputer.
    • Jika Anda menggunakan Windows 7:

      Dalam jendela Peranti dan Pencetak(Devices and Printers) pada klien, pilih pencetak dari Pencetak dan Faks(Printers and Faxes), dan klik Cetak properti server(Print server properties) pada bilah perintah.
      Jangan tandai Perlihatkan notifikasi informasi untuk pencetak jaringan(Show informational notifications for network printers) pada tab Tingkat Lanjut(Advanced), dan kemudian nyalakan ulang komputer.
    • Jika Anda menggunakan Windows Vista:

      Tekan kunci Alt dari jendela Pencetak(Printers) pada sistem klien. Buka Jalankan sebagai administrator(Run as administrator) -> Properti Peladen...(Server Properties...) dari menu Berkas(File) yang ditampilkan.
      Jangan tandai Perlihatkan notifikasi informasi untuk pencetak jaringan(Show informational notifications for network printers) pada tab Tingkat Lanjut(Advanced), dan kemudian nyalakan ulang komputer.
    • Jika Anda menggunakan Windows XP:

      Buka Properti Peladen(Server Properties) dari menu Berkas(File) pada jendela Pencetak dan Faks(Printers and Faxes) pada sistem peladen pencetakan.
      Jangan tandai Beritahukan bila dokumen jauh dicetak(Notify when remote documents are printed) pada tab Tingkat Lanjut(Advanced), dan kemudian nyalakan ulang komputer.
  • Fungsi komunikasi dua arah didisfungsikan dan status pencetak yang benar mungkin tidak dikenali.
    Jika pengguna klien membuka properti pengandar pencetak (untuk menampilkan properti ketika menggunakan Windows 8 atau Windows 7, tekan tombol Alt, dan pilih Properti printer(Printer properties) dari menu File yang ditampilkan), dan kemudian klik OK tanpa menandai kotak centang Aktifkan dukungan dua arah(Enable bidirectional support) pada tab Port(Ports), fungsi komunikasi dua arah pada peladen pencetakan juga mungkin didisfungsikan.
    Dalam kasus ini, tandai kotak centang Fungsikan dukungan dua arah(Enable bidirectional support) pada kedua sistem peladen pencetakan dan sistem klien.
  • Ketika Anda mencetak dari sistem klien, Anda tidak dapat menggunakan Pratinjau Canon IJ.
  • Ketika fungsi pada tab Perawatan(Maintenance) tidak dapat diset dengan benar dari sistem klien, maka akan menjadi keabu-abuan. Dalam kasus ini, ubah setelan dari peladen pencetakan.
    Ketika Anda mengubah setelan peladen pencetakan, Anda harus menghapus ikon pencetak yang dibagi-pakai dari sistem klien, dan kemudian tentukan kembali setelan yang dibagi-pakai dalam sistem klien.

Ketika Pengandar Pencetak yang Sama Diinstal dalam Sistem Peladen Pencetakan dan Sistem Klien sebagai Pencetak Lokal

  • Fungsi net crawl mungkin secara otomatis membuat ikon pencetak jaringan pada sistem klien.