Menyetel Item untuk Mengirim Faks
Anda dapat menentukan setelan kontras pemindaian dan resolusi pemindaian pada layar siaga Faks.
Ketuk untuk menentukan setelan kontras pemindaian dan resolusi pemindaian.
-
Res.Pndai(ScanRes.)
Setelan resolusi pemindaian berikut ini dapat dipilih.
- Standar(Standard)
-
Cocok untuk dokumen khusus teks.
- Fine
-
Cocok untuk dokumen cetakan halus.
- Extra fine
-
Cocok untuk gambar terinci atau dokumen kualitas cetakan halus.
-
Jika mesin faks penerima tidak kompatibel dengan Extra fine (300 x 300 dpi), faks akan dikirim dalam resolusi Standar(Standard) atau Fine.
- Foto(Photo)
-
Cocok untuk foto.
Catatan
-
Ketika mengirim faks berwarna, dokumen akan selalu dipindai dalam resolusi yang sama (200 x 200 dpi). Kualitas gambar (tingkat kompresi) ditentukan oleh resolusi pemindaian yang dipilih, kecuali Extra fine dan Foto(Photo) menyediakan kualitas gambar yang sama.
-
Kontras(Contrast)
Anda dapat memilih setelan kontras pemindaian dari Rendah(Lower), Standar(Standard), dan Tinggi(Higher).
Layar sentuh kembali ke layar siaga Faks ketika Anda selesai menentukan setelan dan mengetuk OK.