lewat ke teks utama

Penanganan Kertas

  • Hati-hati jangan sampai menggosok atau menggores permukaan tipe kertas apa pun ketika penanganan.
  • Tahan kertas sedekat mungkin pada tepinya dan coba untuk tidak menyentuh permukaan pencetakan. Kualitas cetak mungkin menurun jika permukaan pencetakan ternoda dengan keringat atau minyak yang berasal dari tangan Anda.
  • Jangan menyentuh permukaan yang dicetak sampai tinta kering. Meskipun ketika tinta kering, sebisa mungkin hati-hati jangan sampai menyentuh permukaan yang dicetak ketika penanganan. Karena sifat dasar tinta pigmen, tinta pada permukaan yang dicetak dapat dihapus ketika digosok atau digores.
  • Ambil hanya jumlah kertas yang diperlukan dari kemasan, sesaat sebelum mencetak.
  • Untuk menghindari kertas tergulung, ketika Anda tidak mencetak, masukkan kembali kertas yang tersisa ke dalam kemasannya dan simpan pada permukaan yang rata. Dan juga, simpanlah jauh dari panas, lembap, dan sinar matahari langsung.