lewat ke teks utama

Mencetak dengan Menentukan Ukuran

Cetak dengan menentukan ukuran foto sesuai dengan ukuran bingkai foto Anda atau media pemasangan foto lainnya.

  1. Ketuk ikon Easy-PhotoPrint Editor pada ponsel pintar Anda.

  2. Ketuk Ukuran BingkaiKustom(Custom Frame Size) pada layar Baru(New).

  3. Tentukan ukuran kertas, orientasi kertas, ukuran foto, dan setelan lainnya, kemudian ketuk Maju(Next).

  4. Pilih foto yang ingin digunakan untuk item.

  5. Edit item sesuai dengan preferensi Anda.

    Catatan

    • Dalam Ukuran Bingkai Kustom, beberapa fungsi pengeditan tidak tersedia (misalnya tidak dapat memasukkan teks).
    • Ketuk TingkatLanjut...(Advanced...) pada Layar Edit item untuk beralih ke layar Ukuran BingkaiKustom(Custom Frame Size) guna mengubah ukuran kertas dan ukuran foto.
  6. Ketuk Maju(Next) di kanan atas layar.

  7. Tentukan pencetak yang akan digunakan.

  8. Tentukan setelan cetak tingkat lanjut seperti kualitas cetak.

    Penting

    • Ukuran kertas tidak dapat diubah.
  9. Ketuk Cetak(Print) pada bagian bawah layar.